KEMBAR78
Ma’ruf Amin Beri Amanat pada Ratusan Pengurus PKPI - News Liputan6.com
Sukses

Ma’ruf Amin Beri Amanat pada Ratusan Pengurus PKPI

Hadiri perayaan 1 Muharram, Ma’ruf Amin beri amanat kepada ratusan pengurus PKPI.

Diterbitkan 19 September 2018, 07:29 WIB

Liputan6.com, Jakarta Bakal Cawapres Ma'ruf Amin memberikan amanat kepada ratusan pengurus Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI)  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (19/9/2018), Ma’ruf Amin berpidato di acara perayaan 1 Muharram di Gedung Sekar Wijaya Kusuma, Jakarta Timur.

Selepas memberikan pidato, Ma'ruf yang didampingi Ketua Umum PKPI Diaz Hendropriyono mengapresiasi dukungan PKPI terhadap dirinya dan Presiden Joko Widodo.  

Diaz berterima kasih Ma’ruf sudah bisa datang dan memberikan pidato di depan kader dan pengurus PKPI.  

PKPI menargetkan untuk meraup suara pemilih muda dalam Pemilihan Legislatif 2019. (Karlina Sintia Dewi)