KEMBAR78
Jurgen Klopp Kembali Melatih Lagi di Arab Saudi? - Bola Liputan6.com
Sukses

Jurgen Klopp Kembali Melatih Lagi di Arab Saudi?

Nama Jurgen Klopp kembali mencuat dalam bursa pelatih setelah dikabarkan masuk dalam radar klub Arab Saudi, Al Ittihad. Mantan manajer Liverpool itu disebut-sebut menjadi target utama untuk menggantikan Laurent Blanc, yang baru saja didepak usai timnya kalah 0-2 dari Al Nassr.

Diterbitkan 29 September 2025, 22:52 WIB

Liputan6.com, Jakarta Nama Jurgen Klopp kembali mencuat dalam bursa pelatih setelah dikabarkan masuk dalam radar klub Arab Saudi, Al Ittihad. Mantan manajer Liverpool itu disebut-sebut menjadi target utama untuk menggantikan Laurent Blanc, yang baru saja didepak usai timnya kalah 0-2 dari Al Nassr.

Klopp sebelumnya membuat kejutan besar pada musim 2023/24 dengan mengumumkan mundur dari kursi pelatih Liverpool. Saat itu, ia menegaskan sudah tidak lagi memiliki energi untuk terus mengulang siklus pekerjaan yang sama.

Selama hampir satu dekade di Anfield, pelatih asal Jerman itu sukses mempersembahkan sederet trofi prestisius, mulai dari Liga Inggris, Liga Champions, hingga Piala Dunia Antarklub.

Promosi 1
2 dari 3 halaman

Rumor Masa Depan Klopp

Pasca-berpisah dengan Liverpool, Klopp memilih jalur berbeda. Ia menerima posisi sebagai Head of Global Soccer di perusahaan minuman energi Red Bull.

Namun, rumor kembalinya pria berusia 58 tahun itu ke dunia kepelatihan terus bermunculan. Laporan dari media Saudi menyebut Al Ittihad menempatkan Klopp di daftar teratas kandidat pelatih baru.

Selain Klopp, sejumlah nama besar juga masuk dalam pertimbangan klub, seperti Xavi Hernandez, Unai Emery, Sergio Conceicao, dan Luciano Spalletti. Meski begitu, Klopp dianggap sebagai sosok dengan reputasi paling mentereng di antara calon lainnya.

3 dari 3 halaman

Bantahan Klopp

Menariknya, isu kepindahan Klopp bukan hal baru. Ia sempat dikaitkan dengan Real Madrid, tim nasional Brasil, hingga AS Roma. Namun, sang agen, Marc Kosicke, berulang kali menepis rumor tersebut.

“Jurgen sangat bahagia dengan perannya di Red Bull dan tidak berencana kembali melatih dalam waktu dekat,” ujar Kosicke pada April lalu.

Kini, dengan kursi pelatih Al Ittihad kosong, spekulasi pun kembali menguat. Publik sepak bola menunggu apakah Klopp akan tetap bertahan di jalur manajemen sepak bola atau tergoda untuk kembali ke tepi lapangan.

Sumber: Winwin

EnamPlus