Liputan6.com, Jakarta - Pembalap MotoGP dari Ducati Lenovo, Marc Marquez menemui Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (30/9/2025). Dia menemui Prabowo beberapa hari sebelum melakoni balapan di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 3-5 Oktober 2025.
Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Marc Marquez tiba di Istana Kepresidenan Jakarta pada pukul 16.30 WIB. Dia didampingi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir, 2 pembalap muda Indonesia Mario Suryo Aji dan Veda Ega Pratama saat bertemu Prabowo,
Selang sejam, Marc Marquez keluar dari Istana Kepresidenan Jakarta pukul 17.30 WIB. Marquez tampak mengenakan kaos Ducati Lenovo bewarna merah. Dia tersenyum sumringah dan melambaikan tangannya kepada awak media.
Advertisement
Marquez mengaku senang bisa mengunjungi Indonesia setelah dirinya mengunci gelar juara dunia MotoGP 2025 beberapa hari lalu. Dia pun siap melakoni balapan di Sirkuit Mandalika.
"Saya sangat senang bisa kembali lagi ke Indonesia setelah menjadi juara dunia tiga hari lalu. Dan, ya, ini akan menjadi Grand Prix pertama, sirkuit pertama setelah menjadi juara. Saya akan berusaha menikmatinya sebaik mungkin."" kata Marc Marquez usai bertemu Prabowo.
Â
Â
Menpora Erick Thohir menyatakan Pertamina Grand Prix Indonesia 2025 sebagai momentum strategis yang memperkuat citra dan nation branding Indonesia. Ajang MotoGP Mandalika yang berlangsung 3-5 Oktober ini bukan hanya balapan, tetapi juga dorongan besa...
Siap 100 Persen
Sebelumnya, Indonesia akan kembali menggelar salah satu seri MotoGP 2025 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat pada 3, 4 dan 5 Oktober 2025. Kurang dari seminggu pelaksanaan, persiapan sudah 100 persen.
InJourney bekerja sama dengan para pemangku kepentingan lainnya, kini terus melakukan persiapan untuk menyambut kedatangan para pembalap-pembalap dunia tersebut.
InJourney melalui anak perusahaannya, ITDC yang juga pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika siap untuk memperkuat Mandalika sebagai kawasan sport tourism terkemuka di dunia melalui berbagai event kelas dunia, termasuk Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025.
Direktur Utama InJourney Maya Watono dalam jumpa pers di Wisma Kemenpora, memastikan MotoGP Indonesia 2025 sudah siap digelar. Pada pembalap juga sudah mulai berdatangan ke Indonesia. Beberapa diantaranya akan singgah di Jakarta terlebih dahulu.
"Persiapan MotoGP Indonesia 2025 sudah 100 persen. Para pembalap sudah berdatangan ke Jakarta hari ini. Mereka akan melakukan parade di Mataram pada hari Rabu nanti. Ajang ini bukan cuma ajang olahraga kelas dunia tapi juga sport tourism. Baik untuk national branding membawa nama baik Indonesia," ujar Maya.
"Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025 bukan sekadar ajang balap dunia, tetapi juga katalis untuk ajang promosi pariwisata dan budaya lokal Lombok ke mata dunia sekaligus jadi momentum untuk memperkuat posisi Mandalika sebagai destinasi sport tourism kelas dunia. Kehadiran Marc Mrquez bersama para pembalap MotoGP lainnya akan menjadi daya tarik besar bagi wisatawan domestik maupun mancanegara. InJourney berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman terbaik, baik dari sisi penyelenggaraan, infrastruktur, maupun atmosfer pariwisata di Mandalika," kata Maya.
Â
Â
Advertisement